logo
Sabtu, 11 Feb 2017 13:05

Kopdargab AHC Jateng – Jatim, Nikmati Objek Wisata Alam Bukit Jaddih

Kopdargab AHC Jateng – Jatim, Nikmati Objek Wisata Alam Bukit Jaddih

Belum lama ini, komunitas penunggang Honda CBR dari dua provinsi usai melaksankan Kopdargab Sabtu dan Minggu lalu (5-6/2) di Bukit Kapur (Jaddih) Kab.Bangkalan, Pulau madura, Jawa timur. Para komunitas yang bernaung didalam wadah Asosiasi Honda CBR (AHC) ini dari Jawa Tengah dan Jawa Timur.

 “Kopdargab ini kita adakan dengan tujuan untuk ajang silaturahmi awal tahun, sekaligus pemanasan menjelang pelaksanaan acara tahunan AHC wilayah Pulau Jawa, yakni Tourgab ke-4 AHC ALL Region Java yang akan digelar di Majalengka, 25-26 Maret nanti,” jelas Bro Ganis Armoyo, Ketua CBR Jatim selaku Penanggung Jawab Kopdargab AHC Jatim dan Jateng ini.

Dengan total 95 motor, mereka mengawali acara ini dengan titik kumpul di area parkir Main Dealer Honda MPM, Jalan Simpang Dukuh, Surabaya mulai Jumat malam. Sabtu malam diisi dengan ramah tamah dan briefing, lalu rolling city mengitari Kota Surabaya. Minggu pagi dilanjutkan dengan Sunmori (Sunday Morning Riding) menuju ujung jembatan Suramadu menjelang masuk Pulau Madura.

Dari situ, sekitar pukul 9.30 rombongan ini menuju Bukit Kapur Jaddih, lokasi Kopdargab. Objek wisata ini memiliki keunikan bentuk bukitnya yang eksotis dan artistik dominan putih. Tebing-tebing di perbukitan ini terbentuk sedemikian rupa karena pahatan para penambang kapur selama bertahun-tahun dulunya.

Setelah menikmati keunikan bukit ini dengan mengabadikan poto bersama, diselingi senda gurau ala biker tentunya, sekitar pukul 12 mereka meninggalkan lokasi langsung kembali ke rumah masing-masing.

“Untuk kedepannya nanti, kita akan ada acara gabungan yang lainnya yang sifatnya untuk saling mengeratkan hubungan kekeluargaan dan hubungan organisasi lintas wilayah di seluruh Indonesia,” tutup Bro Ganis.                       

Peserta Kopdargab AHC :

Jawa timur : CBR Jatim, CBR Club Pasuruan Brotherhood, Honda CBR Mojopahit, dan Honda CBR Riders Club Kediri.

Jawa Tengah : CBR Riders Pati, All Riders CBR Kudus, Jepara CBR Owner, Rider All CBR Semarang, All CBR Riders Salatiga, Honda CBR Boyolali Community, All Riders CBR Kendal, CBR Riders Club Wonogiri, CBR Yogyakarta Brotherhood.

Non AHC : CBR Owner Blora, Rider CBR Demak, CBR Owner Purwodadi, Front All CBR Sragen, CBR Riders Slawi, CBR Owner Klaten, CBR Owner Rembang Independent


Pencarian

WEBSITE AHC

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Facebook Page

facebook.com/AHCnetwork