logo
Kamis, 13 Sep 2018 19:18

AHC Sukses Gelar Jamnas ke-7 Sisipkan Aksi Sosial Untuk Korban Gempa Lombok

AHC Sukses Gelar Jamnas ke-7 Sisipkan Aksi Sosial Untuk Korban Gempa Lombok

Asosiasi Honda CBR (AHC) kembali sukses menggelar Jambore Nasional (Jamnas) pekan lalu di Bali, ini adalah Jamnas ke-7 yang pernah mereka laksanakan. Selaku tuan rumah, HCRC Bali (Honda CBR Riders Club Bali) menggelar Jamnas AHC ke-7 ini di Ampitheatre Gunung Payung, Desa Kutuh, Kab. Badung, Bali, Sabtu – Minggu ( 8-9/9).

Ini kali kedua Bali menjadi lokasi perhelatan ajang akbar pengguna Honda CBR tanah air, sebelumnya tahun 2013 Bali juga menjadi tuan rumah perhelatan Jamnas AHC Kedua. Ini tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi komunitas CBR di Bali, karenanya kali ini tema yang diangkat adalah ‘Magnificent 7’ yang dianggap suatu pencapaian yang luar biasa menjadi acara rutin tahunan.

Hal ini juga dibuktikan dengan tidak saja dihadiri oleh perwakilan dari 45 klub/ komunitas Honda CBR yang sudah tergabung didalam wadah AHC yang hadir, namun turut juga diramaikan 8 klub diluar AHC serta komunitas bikers lainnya yang ada di Bali.

Perwalikan dari luar AHC diantaranya ada Bold Riders Bali, Honda Big Bike Bali, CBR 250RR Bali, N250RC Dewata, NOC Bali, SSFC Pengda Bali, YROI, YRFI, Bali Mercy Club serta Paguyuban All Bikers Bali dan Honda Community Bali.

Selain menjadi ajang silaturahmi nasional, kali juga diisi dengan aksi sosial peduli korban gempa Lombok dengan penggalangan dana yang melibatkan seluruh komunitas dan klub yang tergabung di AHC, terkumpul dana sekitar Rp30 Juta berikut barang-barang lainnya seperti terpal, selimut, makanan, pembalut, pampers, pakaian layak pakai dan lainnya.

Tidak hanya itu saja, kemudian mereka juga melakukan penggalangan dana yang kali ini rencananya donasi yang telah terkumpul akan digunakan untuk membantu rekan member CBR Riders Lombok.

Puncaknya, Sabtu malam (8/9) di Amphitheatre Gunung Payung dibuka dengan Tarian Kecak dengan tema Rama Shinta, lalu dilanjutkan beberapa sambutan lalu dimeriahkan dengan hiburan menampilkan band cadas Navicula. Ditengah acara dilakukan penyerahan penghargaan kepada peserta yang riding terjauh, yaitu kepada Bro Syauki dari Banda Aceh dan Sist Tere dari CBR Riders Bekasi sebagai Lady Bikers yang riding terjauh.

Lebih menariknya lagi, menjelang berakhirnya rangkaian acara malam itu ditutup dengan penarikan undian lucky draw dengan hadiah utamanya adalah honda CBR 150 custom, Bro Ade dari CBR Riders Bekasi yang beruntung mendapatkannya. Esok harinya, Minggu (9/9) dilanjutkan Sarasehan di Aula Dinas Kantor Perbekel Desa Kutuh yang dihadiri para Founder dan Dewan Pengurus AHC serta anggota AHC.

Dalam acara ini dilakukan penyerahan sertifikat kepada peserta dan pemberian piagam/ plakat penghargaan dari peserta kepada Panitia. Disini juga ada peresmian klub CBR yang baru bergabung di AHC. Selanjutnya juga dibahas seputar beberapa rencana atau program AHC selanjutnya, termasuk rencana Jamnas AHC ke-8 tahun 2019.

“Atas nama pribadi dan Dewan pengurus AHC, saya ucapkan terima kasih kepada tim Panitia, Blih Rama, Yande, Agung dan seluruh member HCRC Bali yang telah bersusah payah menjadi tuan rumah, mulai dari persiapan, saat pelaksanaan yang sangat menyita waktu, tenaga dan fikiran, hingga terlaksananya acara yang sukses dan meriah ini,” ujar Bro Dafi,Ketua Umum Nasional AH.

Bro Dafi pun menambahkan ucapan terima kasihnya kepada para Sponsor yang telah membantu suksesnya acara ini, seperti Astra Honda Motor (AHM), Main Dealer Honda Astra Bali, Bold Djarum, Corsa, Yuasa, RC Motogarage dan pihak-pihak lainnya.

Sebagai penggagas, AHC rutin setiap tahun menggelar acara serupa, sebelumnya telah enam kali melaksanakan Jamnas di 6 kota yang ada di Indonesia, pertama di DI Yogjakarta pada tahun 2012, kedua di Bali tahun 2013, ketiga di Bromo tahun 2014, keempat di Sirkuit Sentul Bogor tahun 2015, kelima di Padang tahun 2016 dan di Semarang tahun 2017.


Pencarian

WEBSITE AHC

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Facebook Page

facebook.com/AHCnetwork