logo
Kamis, 24 Mar 2016 15:40

CBR Tomohon Community (CTC) Rayakan HUT Pertama Dengan Baksos

CBR Tomohon Community (CTC) Rayakan HUT Pertama Dengan Baksos

Dalam rangka memperingati hari jadinya yang pertama, CBR Tomohon Community (CTC) yang juga berada dibawah naungan Asosiasi Honda CBR (AHC) ini menggelar beberapa kegiatan yang bersifat sosial dan pengabdian kepada Masyarakat.

Diawali dengan melaksanakan sosialisasi operasi simpatik di seputar pusat Kota Tomohon, Sulawesi Utara pada hari Senin, 7 Maret 2016 yang berkerjasama sama dengan Dirlantas Polda Sulut dan Polres Tomohon. Kegiatan yang bertujuan untuk mensosialisasikan berkendara yang aman dan tertib berlalu lintas ini sangat diapresiasi pihak kepolisian setempat.

 

"Semoga apa yang kami lakukan bisa bermanfaat dan semoga kita semua bisa disiplin dalam berlalu-lintas, tidak lupa saya ucapkan terima kasih untuk teman-teman Bikers yang sudah bisa hadir, semoga tali silaturahmi kita semakin erat," ujar Bro Vian, Ketua CTC.

Selanjutnya pada hari Kamis, 10 Maret mereka melakukan Bakti Sosial dengan mengunjungi Panti Asuhan Sayap Kasih yang mengasuh sejumlah anak cacat mental disertai cacat fisik di Woloan, Tomohon Barat, Sulut. Disini para biker CBR ini menyerahkan secara langsung sejumlah makanan, minuman, pembalut untuk anak-anak serta keperluan lainnya yg dibutuhkan disini.

Usai dari Panti Asuhan, dilajutkan ke acara puncak yang digelar di Hotel Tulip Inn Paslaten 1 Tomohon Timur, Sulawesi Utara. Dengan tagline “Torang Motor Kamtibmas” mereka menggelar serangkaian acara mulai dari Mubes, berdo’a bersama, potong kue ulang tahun serta berdendang dan bernyanyi bersama diiringi organ tunggal menjadikan suasana semakin meriah dengan semangat persaudaraan.

Dalam acara ini juga hadir salah satu tamu undangan dari pengurus CBR CLUB Sulut, yakni Bro Ido yang turut serta dalam acara Bakti Sosial, dia memberikan apresiasi yang luar biasa atas kegiatan yang dilakukan CTC ini. "Kegiatan CBR Club Tomohon bisa menginspirasi club lainnya untuk berbagi kebahagian dengan sesama yang memerlukan bantuan," ujar  Bro Ido.


Pencarian

WEBSITE AHC

Ikuti

SOCIAL MEDIA

Facebook Page

facebook.com/AHCnetwork