Komunitas CBR Indonesia Chapter Ponorogo dibawah naungan REHAP (Riders Honda Ponorogo) pada Kamis 6 Februari 2020 kedatangan tamu special.
Tamu ini adalah perwakilan PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) distributor motor Honda Jatim yaitu Ilham Santoso selaku Community Development dan beberapa pengurus Honda Community Jatim.
Mengambil tempat di Warung Wow JWB Ponoroga silaturahmi ini berjalan mulai jam 15.00 WIB hingga 17.00 WIB.
Kedatangan perwakilan MPM dan pengurus Honda Community Jatim disambut rame-rame oleh pengurus dan anggota Komunitas CBR Indonesia Chapter Ponorogo.
Mereka adalah Didik Wahyudi Ketua KCI Ponorogo, Ardhia Zulfan Sekretaris KCI Ponorogo, Mardinata Bendahara KCI Ponorogo, Nendra Admin KCI Ponorogo, Galih Divisi Marchendise KCI Ponorogo.
Dalam kesempatan ini Ilham selaku Community Development MPM memberikan hadiah HCSR (Honda Community Social Responsibility) oleh Honda Community Jatim yang mendapat juara ke-3 tingkat Nasional.
Dimana di dalamnya termasuk memuat bakti sosial yang pernah KCI Ponorogo angkat berjudul KCI Ponorogo Peduli Kampung Idiot. “KCI Ponorogo berisikan anak muda milenial dengan semangat yang bagus dalam mengeksistensikan klubnya.
Tidak hanya sekedar kopdar dan touring, KCI Ponorogo banyak memberikan kontribusi dalam kegiatan Honda Community Jatim melalui paguyuban Riders Honda Ponorogo.
Selamat dan terima kasih untuk KCI Ponorogo dan REHAP,” kata Ilham Santoso selaku Community Development PT MPM.
Lebih lanjut Ilham Santoso mengungkapkan. “Dengan apresiasi semoga bisa memberi semangat dan inovasi ke KCI Ponorogo dan klub anggota REHAP untuk membantu meringankan beban dan memberikan manfaat pada masyarakat serta dapat mempengaruhi club atau komunitas lain yang tergabung dalam Honda Community Jatim untuk berbuat kebaikan,”.ujar Ilham.
Selain penyerahan hadiah, dalam kesempatan yang baik ini juga dipergunakan untuk sharing dan lebih mendekatkan REHAP, KCI Ponogoro dengan perwakilan MPM dan Honda Community Jatim. “Kita juga sharing mengenai rencana minggu depan akan diadakanya pertemuan 3 paguyuban Honda (Ponorogo, Madiun, Ngawi) di Madiun,” kata Priyahadi dari Paguyuban Riders Honda Ponorogo (REHAP) tambahnya. Selamat.